PENDAMPINGAN CARA PENGOLAHAN DAN PENGEMASAN PRODUK EMPING JAGUNG UNTUK MENINGKATKAN MUTU DAN DAYA JUAL PRODUK
Abstract
Latar Belakang: Emping jagung merupakan produk diversifikasi pangan yang dapat mendukung pengembangan agroindustri pedesaan dan meningkatkan nilai tambah. Pengolahan yang tepat diperlukan untuk mendapatkan emping bermutu. Tujuan: Meningkatkan ekonomi masyarakat melalui meningkatkan pengetahuan dan keterampilan mengenai pengolahan dan pengemasan produk emping jagung agar mempunyai mutu yang baik dan berdaya jual tinggi. Metode : ceramah mengenai berbagai cara pengolahan emping jagung sehingga menjadi produk yang bermutu dan berkualitas, demonstrasi cara pengolahan yang diikuti dengan praktek oleh peserta pelatihan, dan pendampingan pembuatan design dan pemilihan kemasan yang baik dan menarik. Metode diskusi juga digunakan dalam kegiatan ini. Sebagai upaya untuk dapat lebih memahami permasalahan yang dihadapi mitra yang sifatnya mendukung maupun menghambat. Hasil : Kegiatan pelatihan Pengolahan hingga pengemasan produk ini dilakukan di Desa Dasan Geres, Kabupaten Lombok Barat. Pembuatan emping jagung dikerjakan oleh Kelompok Wanita Tani (KWT) dengan memanfaatkan hasil jagung dari penduduk setempat. Emping jagung dapat dibuat dengan dua cara, dimana perbedaannya adalah pada lamanya proses perendaman, perebusan,pemipihan dan pengeringan. Pembuatan desain kemasan serta pengadaan bahan pengemas dilakukan untuk perbaikan kemasan sebagai upaya peningkatan daya saing produk emping jagung.Perbaikan mutu produk dilakukan dengan penyuluhan. Kesimpulan: Cara Produksi Pangan yang baik serta pendampingan untuk cara pengemasan produk diharapkan dapat meningkatkan mutu dan daya saing sehingga dapat meningkatkan minat beli masyarakat terhadap produk emping jagungPublished
2019-12-27
Issue
Section
Tema 2 : Inovasi dalam Pemberdayaan Masyarakat Berbasis Kreativitas