PENGUATAN GOOD GOVERNMENT BADAN USAHA MILIK DESA: PERENCANAAN, PENGENDALIAN INTERNAL DAN ASPEK LEGALITAS

Authors

  • Baiq Rosyida Dwi Astuti Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Mataram
  • Intan Rakhmawati Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Mataram
  • Wirawan Suhaedi Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Mataram
  • D Tiarulla Della Nabila Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Mataram

Abstract

Tujuan kegiatan ini adalah memberikan pengetahuan tentang konsep good government dan mengidentifikasi permasalahan BUMDes dari sisi tata kelola. Lokasi kegiatan di Desa Gelangsar Kecamatan Gunung Sari Kabupaten Lombok Barat. Kegiatan ini melibatkan narasumber dari Fakultas Ekonomi dan Hukum Universitas Mataram. Kegiatan dilakukan dengan melakukan pemaparan tentang konsep good government dan diskusi antara tim dan audien. Terdapat empat permasalahan BUMDes dari sisi tata kelola yaitu (a) partisipasi pengurus yang rendah, (b) pengendalian internal yang lemah, (c) perencanaan yang tidak memadai dan (d) aspek legalitas. Saran yang diberikan adalah peningkatan partisipasi pengurus melalui perencanaan usaha yang sesuai kebutuhan pengurus; penyusunan pengendalian internal yang memadai dan penyusunan regulasi yang memadai.

Published

2019-12-27

Issue

Section

Tema 2 : Inovasi dalam Pemberdayaan Masyarakat Berbasis Kreativitas