PELATIHAN PENCEGAHAN DAN MANAJEMEN COVID-19 PADA TENAGA KESEHATAN DI RSUD PROVINSI NUSA TENGGARA BARAT

Authors

  • Rina Lestari Fakultas Kedokteran, Universitas Mataram, Mataram
  • Indana Eva Ajmala Fakultas Kedokteran, Universitas Mataram, Mataram
  • Prima Belia Fathana Fakultas Kedokteran, Universitas Mataram, Mataram

Abstract

Saat ini COVID-19 masih menjadi masalah kesehatan utama di Indonesia. Deteksi dini dan pemilahan pasien yang berkaitan dengan infeksi COVID-19 harus dilakukan dari mulai pasien datang ke Rumah Sakit. RSUD Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) menjadi salah satu RS rujukan COVID-19 yang utama. Peningkatan pengetahuan dan keterampilan tenaga kesehatan di RSUD Provinsi NTB dalam pencegahan dan manajemen kasus COVID-19 sangatlah penting agar dapat memberikan pelayanan paripurna kepada pasien baik pencegahan maupun pengobatan. Hal tersebut juga penting bagi para tenaga kesehatan agar mampu melindungi diri  dari penularan infeksi COVID-19. Tujuan kegiatan untuk meningkatkan pengetahuan, sikap dan perilaku tenaga kesehatan  mengenai pencegahan dan manajemen COVID-19 sesuai dengan Pedoman Kementerian Kesehatan RI. Pelatihan dilaksanakan dengan metode interaktif serta tetap menerapkan protokol kesehatan. Pemberian materi oleh narasumber berupa ceramah, demonstrasi penggunaan masker yang baik dan diskusi (tanya-jawab). Evaluasi kegiatan dengan pretest dan post test. Kegiatan diikuti oleh 41 orang tenaga kesehatan yang berasal dari ruang isolasi, IGD dan manajemen. Setelah terjadi alih pengetahuan dari narasumber terdapat peningkatan pengetahuan yang bermakna pada peserta pelatihan. Selisih skor peningkatan pengetahuan adalah 19,03 (p=0,001, 95% IK -24, 57 sd -13,49). Pelatihan pencegahan dan manajeman COVID-19 yang diselenggarakan ini dapat meningkatkan pengetahuan tenaga kesehatan secara bermakna dan perlu dilaksanakan secara berkelanjutan. Peningkatan pengetahuan tenaga kesehatan ini sangat penting dalam upaya penanggulangan COVID-19 di Indonesia. Kata kunci: Pelatihan; Pencegahan; Manajemen; COVID-19; Tenaga kesehatan 

Published

2021-12-16

Issue

Section

Articles