PEACE EDUCATION PROJECT SEBAGAI UPAYA PEMBERDAYAAN KELOMPOK ANAK-ANAK RENTAN KEKERASAN DI KELURAHAN BERTAIS KOTA MATARAM

Authors

  • Syaiful Anam Prodi Hubungan Internasional University of Mataram, Mataram
  • Mala Mardialina Prodi Hubungan Internasional University of Mataram, Mataram
  • Y.A Wahyuddin Prodi Hubungan Internasional University of Mataram, Mataram

Abstract

Tujuan program pengabdian in adalah untuk meningkatkan peran dan kapasitas masyarakat khususnya anak-anak dalam membangun masyarakat yang cinta damai dan nirkekerasan. Anak-anak jalanan adalah bagian dari masyarakat yang rentan menjadi korban kekerasan. Dampak kekerasan pada anak bisa menimbulkan luka psikologis jangka panjang dan bisa menimbulkan anak berpotensi menjadi pelaku kekerasan. Peace Education Project digunakan sebagai pendekatan untuk menjalankan program pendidikan damai yang pada dasarnya merupakan suatu bentuk pencegahan konflik yang diupayakan untuk menanamkan nilai-nilai perdamaian dalam diri para generasi muda melalui suatu kurikulum pendidikan damai. Peace education project dijalankan dengan penyuluhan dan beragam activity log yang ditujukan untuk anak-anak jalanan dan terlantar di Kelurahan Bertais, Kota Mataram Keywords : Pendidikan damai; anak-anak jalanan; peace education project

Published

2021-12-15

Issue

Section

Articles